-->

Monday

9 Bocah Terkuat Di Kelas Boruto Yang Tak Kamu Sangka (Boruto No. 3)

Teman boruto

9 Bocah Terkuat di Kelas Boruto versi Borutonesia, Boruto No. 3!!



Memang terlalu dini untuk bisa menyimpulkan siapa yang terkuat di antara para generasi penerus Naruto dan kawan-kawan ini. Namun Borutonesia berusaha menyimpulkan siapa bocah terkuat di kelas Boruto berdasarkan kemampuan yang ditunjukan di beberapa episode awal Boruto: Naruto Next Generation. Dan berikut ini hasilnya:


1. Mitsuki


Gambar Mitsuki

Murid pindahan dari Otogakure ini layak masuk dalam posisi pertama dalam daftar bocah terkuat di kelas Boruto, sebab Mitsuki mampu menguasai element air dan petir dengan sangat baik jauh dibanding teman-temannya. Selain itu, Mitsuki memiliki jutsu ular yang membuat tubuhnya sangat elastis, taijutsu dan kecepatannya juga luar biasa untuk anak seusianya.


2. Sumire


GAMbar Sumire

Diketahui sebagai dalang dibalik berbagai insiden Nue membuatnya pantas ada di posisi kedua dalam daftar bocah terkuat di kelas Boruto. Sumire tentu anak yang spesial sabab mampu mengendalikan makhluk sekuat Nue. Selain itu, dia mampu melarikan diri saat dikeroyok teman-temannya setelah tertangkap basah saat menjadikan kepala pos sebagai tergetnya.


3. Boruto


gambar boruto

Dengan dojutsu hebat yang dimilikinya serta kapasitas cakra yang luar biasa tentu harusnya membuatnya mendapat posisi lebih tinggi. Namun kemampuan dojutsu yang masih misterius dan belum banyak yang bisa dicapai Boruto selain bisa menjadi yang kedua di tes fisik dan berhasil mengalahkan Iwabe serta berhasil melakukan Kuchiyose no Jutsu. Itu semua hanya menempatkannya di posisi ketiga bocah terkuat di kelasnya.


4. Iwabe

Gambar iwabe


Menjadi murid terbaik dalam urusan Taijutsu dan Ninjutsu di kelasnya pada tahun sebelumnya membuat Iwabe layak berada di posisi keempat dalam daftar bocah terkuat di kelas Boruto. Selain itu, dia juga berhasil menjadi yang terbaik di tes fisik pertama di akademi dan yang paling hebat Iwabe sangat mahir menggunakan elemen tanah.


5. Sarada


Gambar sarada

Belum mendapatkan bagian khusus dalam episode awal Boruto ini untuk menunjukkan bakatnya, namun Sarada berhasil unjuk gigi dalam tantangan antara murid perempuan vs murid laki-laki serta berhasil menyelamatkan Boruto dari serangan brutal Kagemasa. Itu semua cukup membuat Sarada hanya bisa menduduki posisi kelima dalam daftar bocah terkuat di kelas Boruto.



6. Metal Lee


Gambar metal lee

Kehebatan Taijutsu Metal Lee memang tak bisa diragukan lagi, bahkan saat dirasuki Ghost dia hampir saja membunuh Boruto, Shikadai, dan Inojin. Namun rasa gugup yang selalu ditunjukkannya telah membuatnya justru sering melakukan kecerobohan dan masalah. Untuk itu, Metal Lee cukup layak di posisi keenam dalam daftar bocah terkuat di kelas Boruto.


7. Chocho


Gambar Chocho


Mewarisi kemampuan Baika no Jutsu milik klan Akimichi membuatnya bisa memperbesar anggota tubuh sesuai kehendaknya membuatnya bisa membantu teman-temannya dalam mengalahkan orang-orang yang dianggap ‘mengganggu’. Namun itu hanya cukup membuatnya ada di posisi ketujuh dalam daftar bocah terkuat di kelas Boruto.


8. Inojin

Gambar Inojin

Mewarisi bakat ayahnya dalam menggambar dan menggunakan tehnik Ninpou: Choju Giga membuatnya tampak unggul dalam pertarungan jarak jauh dan menengah. Burung hasil gambaran Inojin juga cukup kuat hingga bisa merebut Palu Doton dari genggaman Iwabe.


9. Shikadai

gambar shikadai


Meski bukan bocah lemah di kelasnya, namun Shikadai hanya mendapat posisi kesembilan dalam daftar bocah terkuat di kelas Boruto. Ini karena penulis Borutonesia beranggapan bahwa tehnik andalan Shikadai tak bisa membuatnya bertarung sendirian, sebab dia membutuhkan teman untuk mengalihkan perhatian lawan.

Itulah tadi informasi mengenai 9 bocah terkuat di kelas Boruto berdasarkan kemampuan yang ditunjukan di beberapa episode awal Boruto: Naruto Next Generation. Bila ada yang kurang setuju atau ada salah kata penulis mohon maaf.
Next article Next Post
Previous article Previous Post

Advertisement