Borutonesia.com - Episode 29 kemarin kisahnya terpusat pada berbagai tindakan Kelompok Ninja Pedang Baru yang dipimpin Shizuma untuk mulai melakukan kudeta dan upaya Chojuro, Boruto dan Sarada yang berusaha menghentikan mereka serta menyelamatkan Kagura. Setelah menyaksikan episode 29 Boruto: Naruto Next Generation yang berjudul "Generasi Baru Pendekar Pedang" Borutonesia berhasil merangkumkan 7 fakta menarik yang terdapat dalam video berdurasi 23 menit tersebut..
1. Pengguna Demon Sword yang Baru.
Setelah Shizuma dan kelompoknya berhasil mencuri Demon Sword dari brangkas senjata berkat bantuan Kagura. Setelah itu masing-masing dari mereka mengambil satu buah pedang yang mereka inginkan. Shizuma memilih Samehada, Hassaku memilih Kibikiribouchou, dan Buntan Kurosuki memilih Kiba.
2. Tujuan Suigetsu Ke Kirigakure.
Ternyata Suigetsu datang ke Kirigakure untuk menjalankan misi dari Orochimaru untuk memperingatkan Mitsuki agar tidak ikut campur dalam masalah yang ditimbulkan oleh Shizuma. Namun karena sebenarnya Orochimaru sudah mengenal sifat Mitsuki yang suka membrontak, hal ini justru tampak menjadi sebagai sebuah pesan agar Mitsuki mengalahkan Shizuma. Suigetsu menyatakan sangat senang bahwa akhirnya mendapat kesempatan ini sehingga dia bisa sebentar menggunjungi desa kelahiranya kembali.
3. Pendapat Suigetsu Mengenai Shizuma dan Kelompoknya
Suigetsu tampak tidak menyukai Shizuma dan kelompoknya yang dianggap hanya sebagai sekumpulan bocah ingusan yang bahkan tidak mengenal sedikitpun mengenai perang. Perang Dunia Shinobi 4 telah berakhir 15 silam yang menandai berakhirnya setiap konflik antardesa yang tentu membuat Shizuma dan kelompoknya tidak sedikitpun mengetahui rasanya hidup dalam kekacauan dunia shinobi. Suigetsu sebenarnya ingin menghabisi Shizuma sendiri namun kemudian memilih untuk memasrahkannya kepada Mitsuki.
4. Keberadaan Putri Raiga Kurosuki
Salah satu gadis pengikut Shizuma yaitu Kurosuki merupakan anak dari salah satu anggota generasi awal Pendekar Pedang, Raiga Kurosuki. Seperti yang telah saya sebutkan diatas bahwa Buntan Kurosuki memilih menjadi pengguna Pedang Kiba: Lighting Sword. Dia melakukan itu bukan tanpa alasan, sebab ayahnya dulu juga menggunakan pedang tersebut, sehingga dia merasa bahwa dia harus mewarisinya.
5. Shizuma Berhasil Menaklukkan Samehada?
Pada awalnya kita melihat bahwa Shizuma berhasil memegang pedang Samehada, tapi itu bukanlah sesuatu yang normal, sebab Samehada adalah satu-satunya pedang yang memiliki jiwa dan suka pilih-pilih pengguna. Jika dia menolak bisa saja dia akan menyerap chakra orang yang memegangnya. Atau mungkin itu karena Samehada telah lama tidak memiliki tuan sehingga dia menerima Shizuma sebagai tuannya, atau justru karena Shizuma berasal dari klan Hoshigaki dan Pedang Kulit Hiu ini memang tercipta untuk klan tersebut.
6. Taktik Brilian Boruto
Chojuro berniat menghabisi kelompok Shizuma dan dengan menyesal juga akan menghabisi Kagura karena Kagura juga bagian dari mereka yang ingin melakukan kudeta. Namun Boruto mengusulkan ide brilian yaitu dia akan menyelesaikan kelompok Shizuma dan meminta Chojuro menganggap ini hanya pertengkaran anak-anak sehingga mereka tidak perlu menghabisi Kagura. Bahkan untuk ini boruto telah menyiapkan ancaman yang melibatkan ayahnya sehingga Chojuro mendukung taktik cerdas ini.
7. Chojuro Ditangkap 3 Pendekar Pedang
Awalnya saya menduga bahwa kehadiran Chojuro akan membuat rencana mengalahkan kelompok Shizuma akan berjalan dengan mudah, namun tenyata mereka lebih pandai daripada yang diduga dalam menggunakan Demon Sword. Dia ditangkap oleh menggunakan Shibuki dan dihajar oleh dua pengguna pedang lainnya. Saya harap Chojuro hanya berpura-pura membiarkan mereka menangkapnya untuk mendengarkan keluhan mereka, sebab jika tidak, Mizukage ini benar-benar telah dipermalukan oleh bocah-bocah yang tidak pernah mengenal perang.
Itulah tadi ketujuh fakta menarik mengenai episode 29 Boruto: Naruto Next Generation, sampai jumpa di pembahasan episode 30 ya!